Tips Trik Rahasia 8 Menit Instal Windows - Tutorial Kloning Hardisk ke Hardisk Dengan Mudah Menggunakan Norton Ghost (Clone HDD - Use Hiren Boot CD). Pada kesempatan kali ini membahas tentang “Panduan Cloning Hardisk to Hardisk SATA maupun ATA”. Sebelumnya saya menulis kelemahan dan kelebihan Norton Ghost. Penasaran! Apa itu cloning? Cloning adalah menyamakan suatu benda dengan benda yang lain alias dibuat kembar.
Cloning
hardisk bisa menggandakan Sistem Operasi seperti Windows, Linux,
Macintosh dsb. Kemudian bisa juga berupa data besar yang ingin disalin
secara maknyuus alias cepat! Dengan memiliki satu komponen PC yang
mempunyai sistem operasi. Saudara bisa menginstal PC lain dengan waktu
lebih kurang 8 menit, plus aplikasi pendukung serta drivernya. Kenapa
demikian? Karena syaratnya hanya butuh spesifikasi PC yang sama,
sehingga dengan mudah dalam melakukan cloning.
Norton Ghost
URAIAN PERSIAPAN KERJA
1. CD Boot Norton Ghost V 7.5 Enterprise Edition,
2. 1 Unit PC,
3. Installer Sistem Operasi,
URAIAN KEGIATAN KERJA / PROSES KERJA
1. Cloning Hardisk To Hardisk
Jika seorang teknisi disebuah perusahaan terdapat banyak PC, tidak mungkin menginstal Windows satu-persatu. Memakan waktu yang cukup lama, selain itu juga akan menguras tenaga. jadi sebaiknya mengcloning isi dari hardisk yang satu ke hardisk PC yang lain. selain prosesnya cepat pekerjaan juga mudah terselesaikan, berikut ini langkahnya :
1) Masukkan Norton Ghost Boot Flashdisk USB atau
Norton Ghost Boot CD sesuai dengan preferensi,
2) Nyalakan komputer, masuk ke BIOS dengan menekan
DEL/F2/F8/F12 sesuai dengan BIOS PC Anda,
3) Masuk ke Bagian Boot Sequence/Urutan Booting
Pastikan media yang digunakan menempati urutan pertama booting,
4) Pada menu Booting Norton Ghost, Tekan salah satu
tombol pada keyboard,
5) Pastikan Master terdapat pada SATA 1,
6) Kemudian Enter,
Boot Awal Ghost
7) Pilih menu Local -> Disk -> To Disk,
Menu Norton Ghost
8) Pertama, pilih hardisk yang partisinya ingin dikloning,
List Partition
9) Selanjutnya pilihlah pada hardisk tujuan, dan partisi tujuan,10) Muncul pertanyaan Procced with partition copy pilih Yes,
Process
11) Klik reset komputer untuk Finish. Tidak seperti Backup partisi ke Image! Backup partisi ke partisi atau Cloning partisi menyebabkan partisi tujuan akan kehilangan semua datanya. Jadi pastikan dulu bahwa partisi tujuan dalam kondisi kosong.
Memudahkan pekerjaan adalah prinsip utama dalam membangun suatu kegiatan, memiliki nilai yang bagus serta hasil yang sesuai oleh keinginan anda. Norton Ghost adalah software yang menjawab semua itu dalam melakukan kloning (menggandakan) sistem dengan hasil yang baik. semoga trik ini bermanfaat untuk anda dan bisa membantu dalam kegiatan yang terkait Software Norton Ghost.
3 comments:
mas bro bagaiman jika saya punya program berbayar kemudian saya klonning ke hardis lain apakah program yang berbayar tersebut bisa di buka di hardis lain juga? thanks
Selamat Datang Di DewaAduQ dengan tingkat kemenangan hingga 94% bos
Selamat Datang Di DewaAduQ, Dilayani Oleh Customer Service yang siap melayani anda selama 24jam Non-Stop loh bos
dan dengan tingkat kemenangan hingga 94% bos
1 User ID untuk 7 game
Minimal Deposit kami Hanya sebesar Rp 10.000,- & Minimal Withdraw kami Rp 20.000,-
HOT PROMO wwwDewaAduQcom yaitu :
BONUS TURNOVER 0.3% SETIAP Harinya ( jam 14.30 wib )
BONUS REFERRAL 20% SEUMUR HIDUP
BCA - Mandiri - BNI - BRI - Danamon
Ayoo Segera Bergabung dengan kami Hanya di:
Link resmi : wwwDewaAduQcomLink alternatif : wwwDewaAduQnet
Csdewaaduq@gmail.com
Hirens 2018 New Generation Support HDD GPT + UEFI-CSM READY!
cobain open source project rancangan ane gan >
IT Tools Pack Solution
(Tersedia Acronis 2018 + Norton Ghost + Minitool Partition Wizard Technician 9.1 + DLL)
#SalamSatuTeknologi
Post a Comment